KARANGANYAR - Seorang pria tua di Desa Jatirejo, Karanganyar, Jawa Tengah belasan tahun hidup dalam pasungan. Waluyo (56) terpaksa dipasung di gudang samping rumahnya lantaran sering mengamuk dan merusak seisi rumah.
Waluyo dipasung sejak sebelas tahun terakhir. Dia hanya bisa duduk di bale-bale yang juga sebagai tempatnya tidur. Setiap hari dia hanya bisa berdiam diri sambil sesekali bergumam tak jelas.
Sementara itu, keduanya orang tuanya, Samto Dinomo dan Suratmi dengan setia mendampingi putra keduanya itu. Sesekali Samto merayu anaknya agar mau bergerak dari tempatnya duduk. Di sekelilingnya tampak sampah berserakan. Tak heran jika bau tak sedap tercium sangat menyengat.
Namun Waluyo tak bergeming dengan ajakan ayahnya. Dia hanya menggeleng-gelengkan kepala. Di gudang ini, orang tuanya menyediakan seember air untuk Waluyo membasuh diri.
Berkali-kali, Samto menarik anaknya agar mau beranjak dari tempat tidurnya meski sedikit. Menurut Samto, prilaku anaknya menjadi berubah sepulang dari Samarinda. Di sana, Waluyo sempat bekerja serabutan. Selama dalam perantauan, kabarnya dia menjadi korban penipuan. Uang hasil jerih payahnya ludes. Dia pun memutuskan pulang ke rumah.
"Sejak saat itu, dia berubah. Jadi pendiam dan tidak pernah menegur orang lain," kata Samto, Sabtu (9/6/2012).
Samto sudah berusaha untuk mengobati anaknya dengan membawa ke rumah sakit jiwa. Lantaran kesulitan biaya, pengobatan akhirnya dihentikan. "Dulu saya bawa ke rumah sakit sudah tiga kali, lantas itu tidak sembuh-sembuh. Tidak mampu biayanya," tambahnya.
Samto sehar-hari bekerja sebagai petani. Penghasilannya hanya pas-pasan, cukup untuk membutuhi kebutuhan sehari-hari. Menurutnya sudah tak terhitung uang yang dikeluarkan untuk mengobati anaknya.
Lantaran masih sering mengamuk, tangan Waluyo terpaksa diikat dengan tali. Kakinya dirantai. Samto mengaku khawatir anaknya melukai diri. Meski hingga saat ini belum pernah melukai diri, tetangga Samto tetap saja was-was.
Samto sangat berharap ada dermawan yang bisa memberikan bantuan biaya agar anaknya kembali bisa dirawat di rumah sakit jiwa.
(Widi Nugroho/Sindo TV/trk)
Sindikasi news.okezone.com
Pria Tua Ini Dipasung Selama 11 Tahun